
detikcyber.com, Solo – Dalam rangka Rakernas dan Rapimnas LSM GAKI (Gerakan Anti Korupsi Independen) yang ke II, rencana akan digelar di Kota Blitar Jawa Timur pada tanggal 24 – 25 Agustus 2019. Gelaran acara tersebut akan dihadiri oleh Mendagri Tjahyo Kumolo dan Antasari Azhar Pembina GAki.
Selain itu yang sudah menyatakan hadir dari 23 Propinsi DPP maupun DPC yang sudah terbentuk sebanyak 15 DPW siap ikut mensukseskan Rakernas dan Rapimnas di bumi Bung Karno.

Ketua umum LSM GAKI, Didik Rudyanto SH MH saat dikonfirmasi melalui selulernya mengatakan, acara Rakernas dan Rapimnas yang digelar di Kota Blitar utamanya mengangkat tema cegah berantas korupsi untuk Indonesia Jaya Kita Bisa dan Bhakti GAKI untuk Negeri,” tandasnya.
GAKI dalam Rakernas akan membuat dan penataan program GAKI untuk tahum 2020 Mendatang, juga menelaah dan meneliti permasalahan korupsi yang ada di negeri ini yang nantinya akan direkomendasikan bersama untuk masukan ke Aparat Penegak Hukum. Karena GAKI focus untuk cegah berantas korupsi untuk Indonesia Jaya.
Karena, GAKI lahir dari rakyat untuk raktyat maka bergerak berjuang membantu pemerintah dalam pencegahan korupsi, karena menurut Didik maraknya korupsi KKN ini membuat ciut nyali APH (Aparat Penegak Hukum),” pungkas Didik.

Hal senada juga disampaikan oleh Ketua DPP GAKI Jawa Timur Bambang Sugeng, pihaknya sangat antusias Rakernas dan Rapimnas yang diadakan di Kota Blitar ini. Selain sebagai pihak tuan rumah Rakernas GAKI, sekaligus mendeklarasikan DPC GAKI Blitar yang sebenarnya sudah terbentuk sejak setahun yang lalu. Diikuti DPC GAKI Malang dan Pasuruan.
Bahkan di sela-sela acara Rakernas nanti juga disuguhkan hiburan yang menarik seperti music dan dancer yang khusus didatangkan dari Kota Solo, yakni Yanto Fans Club Dancer,” tandasnya.
Syaiful Anwari selaku Ketua DPC GAKI Blitar Raya mengatakan, pihaknya sudah sangat siap menyambut Rakernas GAKi ke II (BM)