detikcyber.com, Kajen – SMP 1 Wiradesa meraih Juara 1 Night Carnival tingkat Kabupaten Pekalongan yang diselenggarakan oleh Dekrasnada Kabupaten Pekalongan bar-baru ini ( 30/8/2024 ). Acara tersebut diselenggarakan di Jalan Mandurorejo Kajen dan diikuti 48 peserta sekabupaten Pekalongan.
Kepala SMP 1 Wiradesa Mukhidin, S.Pd. ketika dihubungi detikcyber.com mengatakan dirinya sangat apresiasi kepada tim para guru dan siswa yang selama dua minggu telah menyiapkan kostum untuk Night Carnival dan berhasil mendapatkan juara 1 tingkat Kabupaten Pekalongan.
” Lelah kita selama dua minggu menyiapkan kostum untuk Night Carnival terbayar sudah dengan mendapatkan juara 1 tingkat Kabupaten Pekalongan “, tutur Mukhidin
Mukhidin lebih lanjut menyampaikan bahwa untuk tema kostum Night Carnival kali ini SMP 1 Wiradesa mengambil tema Filosofi Logo Kabupaten Pekalongan.
Adapun makna dari isi logo Kabupaten Pekalongan adalah sebagai berikut :
- Gambar bintang
Melambangkan sila pertama pancasila yaitu ketuhanan yang maha esa. Hal ini mencerminkan bahwa penduduk dari Kabupaten Pekalongan meyakini dan mengimani adanya Tuhan yang wajib untuk disembah. - Adanya sudut lima pada bintang
Memiliki makna masyarakat di Kabupaten Pekalongan meyakini pancasila sebagai dasar Negara dan menjadi sumber dari segala sumber hukum dalam tatanan kepemerintahan indonesia. - Symbol perisai tiga warna
Melambangkan bahwa penduduk Kabupaten Pekalongan berasal dari berbagai adat istiadat serta perbedaan ras. Sehingga disusunlah warna kuning menjadi wakil rasa tionghoa. Warna coklat muda merupakan ras asli negara Indonesia. Warna coklat tua menjadi wakil dari ras bangsa Arab. - Bentuk keris
Pada logo melambangkan jiwa patriotisme penduduk Kabupaten Pekalongan. Hal ini menjadi pertanda bahwa pada masyarakat Pekalongan tertanam rasa perjuangan dalam membela dan membina serta membangun Kabupaten Pekalongan. - Gambar laut dan ikan
Mencerminkan kehidupan penduduk Pekalongan sebahagian besar berprofesi sebagai nelayan. - Symbol padi memangku perisai
OMelambangkan kemakmuran Kabupaten Pekalongan dengan nasi sebagai makanan pokok penduduk. Jumlah butiran padi sebanyak 45 biji melambangkan tahun kemerdekaan Republik Indonesia. - Pita Batik
Yang terdapat pada logo melambangkan salah satu kesenian rakyat Kabupaten Pekalongan yaitu batik Pekalongan yang menjadi sumber ekonomi masyarakat setempat. - Bulu Elar
Melambangkan cita – cita suci penduduk Kabupaten Pekalongan menjadi rakyat yang berkehidupan dinamis, cinta damai, sejahtera, adil dan makmur.
Untuk juara 2 SMP 1 Karanganyar dan juara 3 SMP 1 Bojong
( LELES CASPER )